
Jakarta bakal punya pusat kendaraan listrik. mall pluit junction akan disulap menjadi ev indonesia center.
PT Jakarta Propertindo (Perseroda) atau Jakpro melakukan transformasi besar dengan mengubah Mall Pluit Junction menjadi EV Indonesia Center. Pusat kendaraan listrik pertama di Jakarta tersebut akan dibangun pada kuartal keempat (Q4) tahun ini, yakni awal November.
Pembangunan pusat kendaraan listrik di Jakarta ini akan memakan waktu 1,5 tahun hingga 2 tahun ke depan. Selama masa renovasi berlangsung, operasional Mall Pluit Junction ditutup sementara mulai Oktober 2025.









