
Pulau Phu Quoc, pulau terbesar di Vietnam, menggeser Bali dari posisi puncak untuk pertama kalinya dan dinobatkan sebagai pulau terindah di Asia tahun ini. Penghargaan pulau terindah di Asia tersebut berdasarkan pilihan pembaca majalah Amerika Serikat (AS), Condé Nast Traveler.
Mengutip CNNIndonesia.com, dalam penghargaan tahunan Readers’ Choice Awards, Phu Quoc meraih skor 95,51 poin, meningkat 0,15 poin dibandingkan tahun sebelumnya.





