
Renault meluncurkan mobil hatchback listrik murah buat pasar Brasil, Kwid E-Tech. Mobil ramah lingkungan ini dijual dengan banderol 99.990 real Brasil atau sekitar Rp 298 juta.
Seperti dikutip dari Motoroids , Kwid E-Tech adalah versi listrik dari hatchback populer Renault Kwid. Di tengah tren mobil listrik yang makin besar dan mahal, Renault justru menghadirkan alternatif mobil listrik yang lebih ramah kantong, tanpa mengorbankan fitur dan desain.



