Teknologi

**”Ribuan Mobil Listrik China Dikambinghitamkan Usai Tragedi Kebakaran saat Dikendarai”**

×

**”Ribuan Mobil Listrik China Dikambinghitamkan Usai Tragedi Kebakaran saat Dikendarai”**

Sebarkan artikel ini
**
**”Ribuan Mobil Listrik China Dikambinghitamkan Usai Tragedi Kebakaran saat Dikendarai”**

Baru-baru ini terjadi kebakaran mobil listrik di China. Mobil listrik dari pabrikan Li Auto tiba-tiba terbakar saat dikendarai. Li Auto kini melakukan recall terhadap ribuan unit mobil listriknya.

Dikutip CNEV, mobil listrik yang tiba-tiba terbakar itu adalah Li Mega. Beberapa video yang beredar di media sosial China menunjukkan sebuah Li Mega melaju pelan ketika percikan api muncul dari sasisnya di persimpangan lampu lalu lintas. Dalam hitungan detik, api menyebar hingga melahap seluruh kendaraan. Kedua penumpang berhasil membuka pintu dan melarikan diri setelah berhenti. Namun, kendaraan tersebut akhirnya hancur total.

Diberitakan Carnewschina, Li Auto mengumumkan penarikan kembali terhadap 11.411 unit MPV listrik Li Mega 2024. Recall ini dilakukan karena ada potensi risiko keamanan yang berasal dari perlindungan korosi sistem pendingin yang tidak memadai.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *