
Penerbangan di bandara utama Belgia terhenti pada Selasa (4/11/2025) setelah muncul laporan adanya dugaan aktivitas drone misterius di kawasan udara ibu kota.
Peristiwa ini memicu kekhawatiran keamanan nasional, terlebih setelah serangkaian insiden serupa terjadi di sejumlah negara Eropa dalam beberapa pekan terakhir.
“Tidak ada penerbangan yang berangkat maupun tiba karena dugaan keberadaan drone,” kata juru bicara Bandara Brussels kepada AFP seperti dikutip dari CNBCIndonesia.com .







