Travel

Malai Sajikan Lezatnya Kulinari, Tarik WNI Lebih Banyak Kunjungi!

×

Malai Sajikan Lezatnya Kulinari, Tarik WNI Lebih Banyak Kunjungi!

Sebarkan artikel ini
Malai Sajikan Lezatnya Kulinari, Tarik WNI Lebih Banyak Kunjungi!
Malai Sajikan Lezatnya Kulinari, Tarik WNI Lebih Banyak Kunjungi!

Kedutaan Besar Malaysia di Jakarta menggelar ‘Flavours of Malaysia selama 9 hari The Ritz-Carlton Jakarta Pacific Place. Traveler bisa menikmati ragam kuliner khas Malaysia mulai 18- 26 November 2025 di Restoran PA.SO.LA.

Duta Besar Malaysia untuk Republik Indonesia Dato’ Syed Mohamad Hasrin Tengku Hussin berharap cara itu bisa mendekatkan masyarakat Indonesia dengan kuliner dan budaya Malaysia. Sebagai negara serumpun, dia berharap kuliner ini menjadi perekat antar bangsa.

“Malaysia dan Indonesia memiliki ikatan yang melampaui batas geografis. Kita adalah keluarga yang terikat oleh sejarah, budaya, bahasa, dan tradisi. Warisan kuliner kita mencerminkan ikatan yang mendalam ini, dengan bahan-bahan, teknik, dan cita rasa yang sama yang mengingatkan kita pada akar yang sama. Perayaan malam ini bukan hanya tentang kuliner malaysia, tetapi juga tentang memperkuat semangat persahabatan dan persatuan antara kedua negara kita dan dalam komunitas ASEAN kita,” katanya dalam jumpa media, Senin (17/11/2025).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *