![[judul]](https://cepatnews.com/wp-content/uploads/2025/12/featured_1764852477159.jpg)
Belum lama ini Honda memperkenalkan motor listrik konsep yang punya tampang radikal. Dinamakan Honda EV Outlier Concept, purwarupa roda dua ini diperkenalkan kali pertama di Japan Mobility Show (JMS) 2025. Melalui Outlier Concept, Honda ingin keluar dari pakem.
Honda menilai desain dan konstruksi motor listrik masa kini masih terlalu menyerupai motor bermesin bensin. Karena itulah, EV Outlier diciptakan buat menghilangkan rasa bosan dan mengeksplorasi seberapa jauh potensi desain yang bisa ditawarkan kendaraan elektrifikasi.
“Konsep EV Outlier sengaja mendobrak pakem tradisional. Kami berulang kali mendesain keseimbangan jarak sumbu roda dan tinggi, termasuk mengeksplorasi proporsi baru untuk membuat karakteristik unik sebuah EV lebih menarik,” kata pemimpin proyek Honda EV Outlier Concept Yuya Tsutsumi, dikutip dari MCN .











