
Gubernur Bali Wayan Koster menepis isu Bali sepi dengan memaparkan data kunjungan wisatawan sepanjang 2025. Berdasarkan data tersebut, jumlah wisatawan mancanegara (wisman) ke Bali tercatat sebagai yang tertinggi dalam 10 tahun terakhir.
Koster menyampaikan, kunjungan wisman melalui jalur udara sepanjang 2025 mencapai 7,05 juta orang. Jumlah tersebut meningkat sekitar 750 ribu kunjungan dibandingkan 2024 yang tercatat 6,3 juta orang, atau naik 11,3 persen.











