
MrBeast, Youtuber dengan pelanggan terbanyak di dunia kembali menimbulkan kontroversi terkait konten terbarunya yang berada di Meksiko. Di sana dia berkunjung ke beberapa situs di Meksiko yang tidak dibuka untuk umum. Netizen pun mempertanyakan kenapa MrBeast bisa masuk ke sana?
Diberitakan CNN , Jumat (16/5/2025) video MrBeast di Meksiko ini dibagikan pada tanggal 10 Mei di mana mengunjungi beberapa situs arkeologi terpenting di Meksiko, termasuk Chichén Itzá di negara bagian Yucatán, rumah bagi Kuil Kukulkan, yang dikenal sebagai El Castillo, salah satu dari tujuh keajaiban dunia modern. MrBeast juga mengunjungi situs arkeologi Calakmul di negara bagian Campeche dan Balamcanché di Yucatán.
Beberapa situs yang dikunjungi MrBeast dan timnya tidak dapat diakses oleh publik. Kontroversi berpusat pada fakta bahwa YouTuber tersebut diizinkan masuk ke situs yang dianggap sakral bagi budaya pra-Hispanik Meksiko.









