
Pabrik baru Daimler resmi beroperasi di Cikarang. Pabrik seluas 15 hektare bakal memproduksi sasis truk dan bus Mercedes-Benz dengan kapasitas tahunan mencapai 5.000 unit.
“Fasilitas ini bukan sekadar infrastruktur fisik-melainkan simbol kolaborasi strategis, serta bukti nyata, dari komitmen kami terhadap masa depan industri otomotif Indonesia. Kami berinvestasi pada infrastruktur, pengembangan sumber daya manusia, dan kemitraan jangka panjang untuk meningkatkan kandungan lokal, memperkuat rantai pasok domestik, serta menjadikan Indonesia sebagai basis produksi strategis Daimler Truck di Asia Tenggara. Bersama, kita bangun ekosistem industri yang lebih kuat, kompetitif, dan berkelanjutan,” ungkap Managing Director & CEO Daimler India Commercial Vehicles (DICV) Satyakam Arya dalam keterangan resminya.
Pabrik Cikarang yang dioperasikan oleh Daimler Commercial Vehicles Manufacturing Indonesia (DCVMI) ini akan terus memproduksi model-model andalan seperti Mercedes-Benz Axor Trucks: 2528 CH, 4928 T, 4028 T, 4023 T, 2528 RMC, 2528 CX, dan 2528 C, serta sasis bus Mercedes-Benz: OH 1626 L dan OH 1626 S yang dirancang khusus untuk pasar Indonesia.









