
Saat menjadi Presiden RI (2001-2004) megawati sukarnoputri punya makanan kesukaan yang biasa diminta setiap kali berkunjung ke Bogor, yakni cendol Elizabeth dan rujak bebek (tumbuk). Untuk cendol petugas tak kesulitan karena lokasi penjualnya menetap tak jauh dari istana, namun penjual rujak bebek tak dapat dipastikan karena biasa berkeliling ke kampung-kampung.
Kesulitan itulah yang pernah dihadapi Endang Sumitra ketika pada suatu siang di hari Sabtu atau Minggu, Megawati tiba-tiba meminta dihidangkan rujak tersebut. Di hadapan sang Presiden ia mengaku langsung menyatakan kesiapan untuk memenuhinya.
“Begitu ke luar ruangan, baru saya kelimpungan bagaimana mendapatkannya,” kenang Endang yang pernah menjadi staf protokol Istana Bogor sejak 1982 – 2018.











