
Bridgestone menjadi salah satu sponsor di balapan SuperGT. Apakah ban yang digunakan buatan Indonesia?
Bridgestone menyuplai ban untuk balapan SuperGT. Tak semua tim menggunakan ban dari Bridgestone. Di balapan GT500, Bridgestone menjadi sponsor resmi untuk tim balap yang menggunakan mobil toyota gr supra GT, Honda Civic Type R-GT, dan Nissan Z Nismo GT500.
Sedangkan pada balapan GT300, mobil yang menggunakan ban Bridgestone yaitu Mercedes AMG GT3, Toyota GR86GT, Lexus LC500h, dan Toyota GR Supra. Di balapan SuperGT, Bridgestone menyuplai ban potenza racing. Penggunaan ban Potenza Racing tentu sudah sesuai dengan kriteria yang dibutuhkan para tim balap tersebut.