
Artotel Cabin Bromo menjadi pendatang baru di kawasan Bromo, namun bisa langsung menjadi primadona. Sulit mencari kamar kosong, apalagi saat libur akhir pekan atau long weekend.
Berada di kawasan Taman Nasional Gunung Bromo Tengger Semeru, membuat penginapan itu menjadi pilihan utama untuk mencari pengalaman menginap yang baru. Ditambah lagi, tipe cabin yang tidak biasa.
Sejak dibuka pertama kali [ada akhir 2023 hingga saat ini, tingkat okupansi selalu oke alias tinggi peminat. General Manager Artotel Cabin Bromo, Sugiono Turwibowo, mengatakan bahwa biasanya tamu akan memesan kamar sejak dua minggu sebelumnya.









