
Suzuki untuk pertama kalinya menghadirkan fitur advanced driver assistance system (ADAS) di Indonesia. Suzuki Fronx adalah model pertama yang mendapatkan fitur ADAS.
Teknologi ADAS tersebut mengusung nama suzuki safety support. Untuk saat ini, Suzuki Safety Support hanya tersedia di Suzuki Fronx varian tertinggi kendaraan.
Harold Donnel, 4W Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), mengungkapkan tidak menutup kemungkinan fitur ADAS tersebut juga akan dipasang di model lain seperti Ertiga hingga XL7. Namun, Harold belum bisa membeberkan mobil Suzuki apa yang berpotensi mendapatkan fitur ADAS setelah Fronx.