
Transportasi China semakin ramah terhadap pecinta hewan. Penumpang kereta cepat di negeri Tirai Bambu tersebut diizinkan membawa anjing atau kucing kesayangan mereka saat bepergian, dengan sejumlah syarat yang harus dipenuhi.
Dilansir dari CNA , Selasa (24/6/2025), kebijakan baru ini berlaku pada 38 kereta cepat yang melintasi berbagai rute populer di jaringan china railways. Aturan tersebut merupakan kelanjutan dari uji coba awal yang dilakukan pada 10 kereta sejak awal tahun.
Peluncuran program percontohan pada April itu menandai momen penting, yakni untuk pertama kalinya hewan peliharaan secara resmi diperbolehkan naik kereta cepat penumpang di China. Kini, program tersebut diperluas mencakup delapan jalur utama, termasuk rute populer seperti Beijing-Shanghai, Beijing-Guangzhou, Beijing-Harbin, dan Shanghai-Kunming.









