
Produsen mobil listrik asal China, nio, tengah menyiapkan SUV listrik anyar berukuran jumbo bernama nio es9. Mobil ini diklaim bakal menjadi SUV listrik paling bongsor di negeri tirai bambu.
Mengutip Carnewschina , ES9 akan diposisikan di atas Nio ES8 dalam jajaran produk Nio. Mobil ini menyasar segmen konsumen keluarga besar dan pengguna kelas atas yang menginginkan ruang ekstra.









