
Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores (BPOLBF) membeberkan dua penyebab peningkatan signifikan jumlah wisatawan asal China yang berkunjung ke Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), pada April 2025. Apa saja?
Plt. Direktur Utama BPOLBF Frans Teguh mengatakan penyebab pertama kenaikan jumlah kunjungan wisatawan China ke Labuan Bajo itu adalah promosi.
“Kunjungan wisatawan China ke Labuan Bajo tinggi pada April lalu karena beberapa faktor. Yang pertama adalah karena promosi destinasi Labuan Bajo yang dilakukan baik oleh Kemenpar (Kementerian Pariwisata) maupun pelaku industri pariwisata,” kata Frans, Senin (30/6/2025).









