
Direktur Louvre Laurence des Cars menyatakan perampokan perhiasan dengan permata dan zamrud bernilai sejarah disebabkan oleh CCTV di luar museum tidak memadai. Dia bilang balkon yang dibobol di luar jangkauan.
Pernyataan itu disampaikannya dalam interogasi pada Rabu (22/10/2025). Dia mengatakan semua alarm berfungsi saat pencurian pada Minggu (19/10), tetapi jangkauan kamera CCTV tidak mencapai titik masuk pencuri.
“Satu-satunya kamera yang dipasang diarahkan ke barat. Oleh karena itu, tidak mencakup balkon yang dibobol,” kata des Cars seperti dikutip dari AFP , Kamis (23/10).



