Dua turis saling melayangkan tinju saat liburan di Thailand. Mereka berantem karena salah satunya lebih suka meletakkan kaki di sandaran kepala.
Dilansir dari Daily Mail pada Minggu (16/11), seorang turis Inggris dilaporkan telah menyerang turis Timur Tengah saat berada dalam sebuah van. Mereka adalah rombongan turis yang ikut dalam paket wisata ke Pulau Phuket pada Selasa (11/11).
Dalam rekaman yang telah tersebar, pria Inggris awalnya meminta turis Arab untuk memindahkan kakinya yang berada di sandaran kepala. Bukannya minta maaf, turis Arab itu malah mengejek pria Inggris dan menertawakannya.







