
Meningkatnya perkembangan pariwisata Banyuwangi telah menjadi daya tarik industri penerbangan. Kali ini maskapai penerbangan Aman Air melalui Seaplane (pesawat amphibi) sebagai pesawat terbang laut yang mampu mendarat di atas air, akan segera mengoperasikan pada rute Bali-Banyuwangi.
Presiden Direktur Aman Air Michael Nicholas, mengatakan maskapainya tertarik mengoperasikan penerbangan seaplane tujuan Banyuwangi. Selain telah tersedia aerodrome yang memungkinkan aktivitas Seaplane, Banyuwangi juga memiliki amenitas yang memadai, serta beragam atraksi wisata yang bisa menjadi daya tarik bagi wisatawan.
“Banyuwangi ini komplit. Selain alamnya bagus, amenitasnya juga memadahi. Ditambah lagi ada atraksi yang digelar sepanjang tahun. Ini bisa jadi daya tarik,” ujar Michael, dalam keterangan tertulis, Jumat (24/10/2025).









