
TVS iCube S 2025 lahir sebagai motor listrik yang lebih terjangkau dibanding versi sebelumnya. Motor listrik itu punya selisih Rp 23 juta. Bagaimana spesifikasi yang ditawarkan?
Desain motor listrik ini sama seperti yang sudah meluncur secara global, dibuat ringkas untuk mobilitas sehari-hari. Posisi baterai berada di bawah dek. Sehingga kapasitas penyimpanan bisa lebih luas, bisa menyimpan satu helm dan pernak-pernik kendaraan bermotor seperti jas hujan.









