
Yamaha Motor Vietnam resmi memperkenalkan yamaha nvx 2025 atau lebih dikenal di Indonesia sebagai Yamaha Aerox Alpha. Sama seperti model di Indonesia, Aerox 155 Alpha versi Vietnam juga dibekali pilihan teknologi turbo atau YECVT.
Dari sisi desain, Yamaha NVX 2025 ini tampil dengan desain yang benar-benar baru. Yamaha merombak total tampilan wajah motor ini dengan inspirasi langsung dari motor sport R-Series milik mereka. Siluet bodi kini dibuat lebih tajam dan aerodinamis mirip seperti motor sport fairing.
Di bagian depan, motor ini dibekali lampu proyektor LED ganda lengkap dengan DRL yang agresif. Bagian dasbor tak kalah keren dengan panel instrumen digital berupa TFT 4,2 inci yang menyajikan berbagai indikator dan informasi yang lengkap.







