
Seorang turis Inggris membuat satu negara geger. Ia liburan ke desa adat dan melecehkan seorang anak demi foto-foto perjalanan.
Turis yang tak disebutkan namanya itu liburan ke sebuah situs budaya Desa Adat San di wilayah Otjozondjupa, Namibia. Pria yang berusia 64 tahun itu memotret anak-anak San tanpa busana di Grashoek Living Museum di wilayah Tsumkwe Barat. Polisi mengatakan tersangka diduga juga menyentuh anak-anak secara tidak senonoh.
Kepala urusan masyarakat di wilayah Otjozondjupa, inspektur senior Maureen Mbeha, mengatakan tersangka diduga menganiaya 16 gadis remaja. Empat belas remaja laki-laki dan tiga anak laki-laki yang lebih muda juga diduga dilecehkan. Sebagai balasannya, korban diberi permen dan uang.











