
Viral di media sosial, video yang menunjukkan dua pemuda menyerang karyawan resepsionis hotel di Kota Medan. Tamu hotel brutal itu ngamuk gegara kunci kamar.
Berdasarkan video yang ramai beredar, terlihat awalnya ada tiga orang yang tengah berdiri di meja resepsionis hotel. Lalu, tiba-tiba ada dua orang pria lain yang datang dan langsung menyerang ke arah ketiga orang itu.
Dalam bagian video yang lain, terlihat awal mula kedatangan kedua pelaku penyerangan ke hotel tersebut. Terlihat, keduanya datang dengan menaiki mobil dan langsung berlari ke dalam hotel sambil membawa senjata tajam (sajam).





