Teknologi

Yamaha Fazzio Dimodifikasi Mirip F1ZR, Hasilnya Di Luar Nalar!

×

Yamaha Fazzio Dimodifikasi Mirip F1ZR, Hasilnya Di Luar Nalar!

Sebarkan artikel ini
Yamaha Fazzio Dimodifikasi Mirip F1ZR, Hasilnya Di Luar Nalar!
yamaha fazzio Dimodifikasi Mirip F1ZR, Hasilnya Di Luar Nalar!

Ternyata Yamaha Fazzio tak hanya bisa dimodifikasi bergaya retro. Motor ini juga bisa dimodifikasi ala motor racing zaman dulu. Contohnya seperti Fazzio Hybrid milik Putut Wijanarko asal Yogyakarta ini, yang konsepnya terinspirasi motor legendaris Yamaha, yaitu F1ZR Limited Edition Millenium tahun 1999.

Bukan tanpa alasan Yamaha F1ZR dipilih menjadi referensi, sebab motor bebek ini sempat menjadi motor idaman di masanya, hingga diluncurkan edisi terbatas pada tahun 2000 dalam beberapa pilihan warna dan saat ini kembali menjadi motor bebek incaran para kolektor khususnya para pecinta motor dengan gaya racing.

Di samping itu, pemuda yang biasa disapa Saonone ini menjadikan motor Yamaha F1ZR sebagai salah satu motor dambaannya sejak dulu dan dengan kemudahannya untuk dimodifikasi, Fazzio Hybrid menjadi skutik yang tepat untuk memadukan konsep modifikasinya, yaitu ‘Modern Racing Style’.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *